Sunday, October 28, 2012

HAI DAY 2012: Celebrating Youth!


Acara HAI DAY 2012: Celebrating Youth ini diadakan di Parkir Timur Senayan, Jakarta selama 2 hari berturut-turut dan banyak mengundang musisi-musisi asik: Sheila On 7, Maliq & D'essentials, The S.I.G.I.T, EndahNRhesa, Efek Rumah Kaca, The Upstairs dan masih banyak lagi!

Oiya, dengan hanya membeli majalah Hai seharga Rp 15.000, kamu udah bisa nonton musisi-musisi asik diatas lho!

Dan gue nonton ini acara selama dua hari berturut-turut.

HAI DAY: Day 1

Di hari pertama ini gue datang sebelum magrib, sesudah mata kuliah Pengantar Ilmu Politik. Sebetulnya gue berniat untuk cabut di mata kuliah ini. Tapi apa daya, ternyata gue dan beberapa teman gue harus presentasi dulu. Mengingat presentasi dan absensi sangat berpengaruh untuk nilai gue nanti, maka sebagai Mahasiswi teladan, gue harus ikut presentasi ini dulu.

Setelah selesai mata kuliah Pengantar Ilmu Politik, sekitar pukul 5 sore, gue dan Meirisa berangkat dari kampus menuju Parkir Timur Senayan dengan mengendarai Mamoot (motor kesayangan gue). Dan ternyata gue dan Meirisa sama-sama buta jalan. Akhirnya kami nyasar-nyasar dahulu. Padahal kami ingin buru-buru ke sana karena kami ingin melihat aksi panggung Maliq & D'essentials dan Sheila On 7 yang akan tampil malam itu.

Untungnya kami tepat waktu dan ternyata antrian untuk membeli tiketnya sangat panjaaang sekali. Huft! Untungnya ada teman Meirisa, Pipit, yang sudah sampai dari pukul 3 sore tadi yang sangat berbaik hati membelikan kami tiket Hai Day.

Pipit dari belakang :D

Setelah dapat tiket dan masuk ke area Hai Day, gue dan Meirisa langsung menuju main stage untuk melihat Maliq & D'essentials dan Sheila On 7 beraksi. Namun ternyata di main stage masih ada Killing Me Inside yang beraksi.

Rusuh abis!

Sebetulnya gue gak terlalu suka band ini. Gue gak suka sama fans-fans mereka yang begitu rusuh. Yang serobot sana, serobot sini. Dorong sana, dorong sini. Kalau mau nonton, bok yang tenang gitu, gak usah lempar-lempar majalah atau putung rokok. Bahaya banget.

Setelah band Killing Me Inside selesai beraksi (dan fans-fans mereka -yang rata-rata cowok dan rusuh- itu bubar, maka giliran kami fans-fans Maliq & D'essentials dan Sheila On 7 yang maju). Gue dan Risa mendapatkan spot asik, yaitu spot yang paling depan!

Wohoo! Asik nih, gue bisa dapat foto-foto bagus untuk UTS mata kuliah Dasar-Dasar Fotografi nanti.

Oiya, MC-nya si Adit sama Gofar lho!

Adit dan Gofar.

Maliq & D'essentials pecah banget! Keren! Sampai semua penonton yang ada di sana sing along. Kualitas musik Maliq & D'essentials emang gak diragukan lagi! Keren banget, bro! Gue suka banget sama Ilman (keyboardist baru) dan, tentunya, Lale! Wohoo!

Pecah abis!

Setelah Maliq & D'essentials selesai beraksi, kini giliran Sheila On 7 yang beraksi. Meirisa kesenangan saat Duta dan kawan-kawan naik ke atas panggung. Dia minta gue untuk fotoin mereka (tapi sayangnya batre kamera gue habis sebelum Sheila On 7 selesai manggung).

 Duta :*

Gue baru pertama kali nonton Sheila On 7 secara langsung. Dan ternyata Duta itu ganteng abis! Gak bohong gue! Badai banget deh pokoknya! Kyaaa!

Entah kenapa tiba-tiba gue hapal semua lirik lagu yang sedang dinyanyikan oleh Sheila On 7. 
Dan setelah Sheila On 7 turun dari panggung, kami langsung keluar dari area main stage. Kami -gue dan Meirisa- seperti habis mandi, bercucuran keringat kesenangan.

Setelah itu kami pulang ke rumah. Dan gue baru sampai rumah pukul 1 pagi. Gila! Ini semua karena kita kesasar (lagi) saat menuju jalan pulang. Ah, dasar wanita-wanita buta arah! Hahaha!


HAI DAY: Day 2

Hari kedua gue nonton Hai Day bersama Rafika. Sebenarnya gue ngajak Meirisa lagi, tapi dia gak bisa karena ada acara keluarga. Ya, akhirnya gue jalan bersama Rafika dengan mengendarai Mamoot (lagi).


Untungnya Rafika agak tau jalan menuju Parkir Timur Senayan. Jadi, dengan wolesnya, gue dan Rafika sampai ke Parkir Timur Senayan.

Hari ini sih niatnya cuma mau nonton EndahNRhesa dan Efek Rumah Kaca aja. Jadi, sesampainya di area Hai Day, kami langsung membeli tiket (dan tidak ngantri) dan langsung ke main stage.

Ternyata HiVi! masih beraksi di atas panggung. Wooh! Tiga personil cowok HiVi! yang manis berbehel di atas panggung itu berhasil membuat gue tersenyum. Sumpah, mereka manis-manis banget! Gak bohong deh! :D

HiVi!

Setelah HiVi! turun dari atas panggung, tibalah EndahNRhesa. Wohoo! Suami-isteri ini emang kompak banget deh! Dandanan mereka sama: baju berwana biru dongker dan celana panjang berwarna coklat muda (warna kayu). Benar-benar serasi!

Bikin iri!

Yang paling gue suka dari EndahNRhesa pas live adalah... mereka pasti dan selalu mengaransemen ulang salah satu lagu mereka. Wuih! Udah itu suaranya Endah keren banget! Salute! 

Lagu terakhir yang EndahNRhesa bawakan adalah Liburan Indie. Lagu ini asik banget!

Video oleh hestaviyasa12

Setelah EndahNRhesa menghibur kami dengan lagu-lagu mereka, kini tiba saatnya Efek Rumah Kaca. Wohoo!

Efek Rumah Kaca :D

Pas Efek Rumah Kaca, gue cuma nungguin mereka bawain lagu Kenakalan Remaja Di Era Informatika dan Desember dan gue beruntung mereka membawakan dua lagu itu!

Dan yang pasti, Efek Rumah Kaca selalu membawakan lagu Desember diakhir. Dan lagu ini selalu saja bikin hati langsung mellow dan berharap turun hujan biar makin galau. Hahahaha...

Ah gilak! Dua hari berturut-turut Jakarta Selatan - Senayan, Senayan - Depok lalu Depok - Senayan, Senayan - Depok dengan mengendarai Mamoot. Alhasil gue masuk angin. Padahal hari seninnya gue ada UTS. Ah, gila bener deh gue. Hahahaha!

Oiya, ini sedikit oleh-oleh dari acara Hai Day! Yeah!


Gue suka banget datang ke acara-acara musik kayak gini. Jadi gue harap semoga makin banyak acara musik biar pelajar atau mahasiswa gak menghabiskan waktunya hanya dengan tawuran, tawuran, dan tawuran. Biar mereka menghabiskan waktu bersama teman-teman di acara-acara kayak gini.

Stop tawuran antar sesama dan hidupkan musik Indonesia! Yeah!

@theaarbar

No comments:

Post a Comment